Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
menit akhir babak kedua lewat gol penyama yang dicetak Luiz Suarez. Kedua tim harus puas berbagi angkat dengan skor 2-2 dalam lanjutan Premier League 2012/2013.
Publik tuan rumah harus terdiam di menit ke-26. Lewat tendangan sudut yang dilakukan Juan Mata, Oscar tidak menyianyiakan peluang dan mencetak gol ke-10nya bersama Chelsea melalui sundulan. Chelsea unggul 1-0 atas Liverpool.
Ketinggalan satu gol, tuan rumah semakin agresif melancarkan serangan ke lini pertahanan Chelsea. Namun hingga turun minum kedudukan belum berubah.
Pada babak kedua, Brendan Rodger, mengganti strategi dengan memasukkan mantan pemain Chelsea, Daniel Sturridge untuk mengganti Philippe Coutinho. Pergantian tersebut terbukti ampuh. Tujuh menit berselang, Sturridge mampu menyamakan kedudukan. Skor imbang 1-1.
Setelah The Reds menyamakan kedudukan, Steven Gerrard cs semakin agresif melakukan serangan. Namun kiper Chelsea, Petr Cech tampil gemilang dengan menggagalkan banyak peluang.
Petaka terjadi di menit ke-57. Tendangan pojok yang dilakukan Juan Mata ternyata mengenai tangan pemain asal Uruguay, Suarez. Chelsea mendapat hadiah penalti. Eden Hazard yang ditunjuk menjadi eksekutor tidak menyia-nyiakan peluang tersebut. Chelsea kembali unggul 2-1 atas Liverpool.
Hingga waktu normal bearkhir, tuan rumah semakin agresif menggempur lini pertahanan Chelsea. Pertandingan berubah menjadi keras dengan banyaknya pelanggaran yang dilakukan kedua tim. Wasit Kevin Friend memberi waktu tambahan enam menit karena pertandingan sering terhenti.
Kemenangan yang sudah diambang mata harus pupus ketika pada menit 90+6, Suarez mampu menyamakan kedudukan. Skor imbang akhirnya harus puas dirasakan kedua tim.
Chelsea tertahan di Anfield dan menghuni tempat keempat dengan 62 poin dan Liverpool masih berada di posisi ketujuh klasemen Premier League 2012/2013.
Susunan pemain Liverpool vs Chelsea :