Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tunggal putri Aprilla Yuswandari berhasil menyusul langkah Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir lolos ke babak semifinal turnamen India Super Series. Aprilla lolos setelah menundukkan pemain Thailand, Nichaon Jindapon, di perempat final, Jumat (26/4).
Aprilla yang kini duduk di peringkat 25 dunia sukses menundukan Nichaon dengan skor 18-21 21-16 21-18, dalam waktu 53 menit. Kemenangan itu merupakan kemenangan ketiga Aprilla atas Nichaon setelah sebelumnya bertemu di turnamen berkelas Grand Prix Gold pada 2009 dan 2011.
Di semifinal, pemain berusia 25 tahun itu akan berjumpa lawan berat dari Jerman, Juliane Schenk. Pemain peringkat empat dunia itu lolos setelah menundukkan pemain Korea, Bae Yeon-ju, dengan skor 21-17 21-13.
Berdasarkan catatan pertemuan keduanya, Aprilla belum pernah meraih kemenagan sekalipun, sedangkan Schenk berhasil mengoleksi empat kemenagan atas Aprilla.
Hingga berita ini diturunkan, Indonesia masih memiliki dua wakil yang tengah bertanding di babak perempat final. Kedua wakil tersebut adalah pasangan ganda putri Gebby Ristiyani Imawan/Tiara Rosalia Nuraidah dan ganda putra Rian Agung Saputro/Angga Pratama.