Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir tak butuh waktu lama untuk melangkah ke partai puncak turnamen India Super series. Di semifinal, Owi/Butet sukses menundukkan Robert Mateusiak/Nadiezda Zieba dalam waktu 20 menit.
Tontowi/Liliyana yang merupakan juara bertahan India Super Series itu menang mudah atas pasangan Polandia dengan skor yang cukup meyakinkan, 21-5 21-10, Sabtu (27/4) sore WIB.
Kemenangan itu sekaligus mendekatkan ambisi pasangan peringkat dua dunia itu untuk mencetak Hattrick pada turnamen berhadiah total 1,9 miliar rupiah ini. Sebelumnya, Owi/Butet pernah meraih gelar juara pada 2009 dan 2011.
Pada partai final, mereka akan berhadapan dengan pemenagn pertandingan antara Chris Adcock/Gabrielle White dari Inggris dengan Ko Sung-hyun/Kim Ha-na dari Korea.
Selain Owi/Butet, Indonesia juga menempatkan dua wakil lainnya di semifinal. Mereka adalah tunggal putri Aprilla Yuswandari dan ganda putra Rian Agung Saputro/Angga Pratama. Hingga berita ini diturunkan, kedua wakil tersebut belum bertanding.