Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persela Ingin Menang di Penutup Putaran Pertama

By Ade Jayadireja - Senin, 29 April 2013 | 15:19 WIB
Roman Golian

Laga pamungkas Persela Lamongan di putaran pertama Liga Super Indonesia (LSI) musim ini akan menjamu Persib Bandung, Kamis (2/5) nanti. Di laga yang digelar di Stadion Surajaya, Lamongan ini, Laskar Joko Tingkir berambisi mengamankan poin sempurna dengan mengalahkan Persib.

Motivasi dan semangat Samsul Arif dkk kini sedang melambung tinggi. Pasalnya, di laga terakhirnya, mereka berhasil menundukkan Persita Tangerang dengan skor 3-1. Kemenangan atas Persita inilah yang dijadikan modal guna menghadapi Persib.

"Lawan Persib kami harus menang. Kami ingin menutup putaran pertama ini dengan kemenangan. Happy ending putaran pertama harus kami raih," tegas Didik Ludiyanto, pelatih caretaker Persela, kepada Surya, Senin (29/4/2013).

Kualitas Persita dengan Persib memang berbeda. Persib lebih moncer ketimbang Persita. Namun, toh Persela mengaku tidak terpengaruh dengan statistik ini.

Persela harus tetap on fire dalam menghadapi Persib demi mengejar happy ending di akhir putaran pertama.

"Pemain sudah bertekad untuk bermain bagus dan siap menghadapi Persib. Recovery paska lawan Persita sudah dilakukan. Sisa waktu ini (sebelum Kamis, 2/5/2013) kami gunakan untuk fokus mempersiapkan diri jelang laga lawan Persib," kata Didik.

Kemenangan 3-1 Persela atas Persita lalu memang tidak terlepas dari kontribusi striker andalannya, Samsul Arif.

Di laga itu, pemain bernomer punggung 9 ini menyumbangkan dua gol bagi Persela. Raihan Samsul ini berkat kepercayaan yang diberikan Didik.

Didik memberi kebebasan kepada Samsul untuk melakukan improvisasi di lapangan.

Nah, disinggung apakah Samsul akan diberi kebebasan berimprovisasi lagi saat lawan Persib, Didik mengaku semua tergantung dari situasi terakhir jelang pertandingan.

"Lihat situasi di lapangan. Kalau itu memang yang terbaik, kebebasan akan saya berikan kepada Samsul lagi," pungkas Didik.

Laporan Tribunnews.com

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P