Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
2 dalam pertandingan yang di gelar di Goodison Park.
"Bagi kami, ini merupakan tujuan penting karena Anda melihat semua orang bahagia selama berminggu-minggu karena Anda mencetak gol di derby. Tapi apa yang kita lihat adalah hasil dan kinerja pemain," kata Borini seperti dikutip Soccerway.
"Anda harus menunjukkan perjuangan dan keinginan untuk menang, lalu mereka akan senang dengan kinerja Anda," ujar Borini.
Mantan pemain AS Roma itu yakin Liverpool berhasil mengalahkan Everton dalam laga yang digelar pada Minggu (5/5) di Anfield Stadium.
"Saya menyadari dua tim yang berasal dari kota Liverpool. The Reds jelas selalu di depan Everton," tambahnya.
"Tahun ini adalah derby aneh karena mereka ada di depan kami, kami akan mencoba untuk membuat celah dengan memenangkan pertandingan nanti. Ini akan menjadi derby yang sangat intens dan saya berharap ini akan menjadi pertandingan yang bagus," tutup pemain yang didatangkan Liverpool pada awal musim 2012/2013 itu.