Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sepekan jelang Grand Prix Spanyol, nada pesimistis muncul dari seorang Kimi Raikkonen. Pebalap asal Finlandia itu tak ingin membicarakan peluang juara musim ini karena mengaku masih kesulitan untuk mengimbangi performa sang juara bertahan, Sebastian Vettel.
Meski sempat unggul dari Vettel di GP Australia, Raikkonen tetap menganggap Vettel sebagai lawan yang sangat berat. Dengan anggapan tersebut, Raikkonen meminta Lotus untuk bekerja ekstra keras jika ingin merebut gelar juara musim ini.
"Mungkin performa kami musim ini bisa dibilang lebih baik dari tahun lalu. Tapi terlalu dini rasanya jika membicarakan peluang merebut gelar juara saat ini," ujar Raikkonen kepada Espn F1.
"Hingga saat ini, kami juga masih kesulitan untuk menempel Sebastian (Vettel) jika performanya selalu bagus seperti yang dia tunjukkan. Kami harus berusaha semaksimal mungkin dan tampil dengan konsisten jika ingin bersaing dengan dia," sambung Raikkonen.
Hingga seri keempat F1 musim 2013, Raikkonen berhasil menduduki posisi kedua klasemen pebalap dengan 67 poin dari tiga kali naik podium. Terpaut 10 poin dari Vettel yang menguasai puncak klasemen dengan 77 poin.