Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemain bertahan Juventus, Andrea Barzagli, mengomentari kekuatan timya setelah berhasil memastikan Scudetto di musim 2012/13. Ia menilai bahwa kekuatan Bianconeri musim ini jauh lebih kuat ketimbang musim sebelumnya.
Juventus berhasil meraih dua Scudetto berturut-turut setelah mengalahkan Palermo dengan skor 1-0. Hasil ini membuat Bianconeri secara resmi meraih gelar Serie-A mereka yang ke-29, meskipun bagi fans ini adalah gelar ke-31 mereka.
Juventus yang terakhir kali menderita kekalahan di Liga dari AS Roma pada Minggu (17/2), berhasil terus meraih haril positif hingga dapat memastikan gelar mereka.
Namun bagi Andrea Barzagli, setelah pertandingan menhadapi Bologna, timnya terus mertemu dengan tim-tim yang sulit dikalahkan, namun mereka akhirnya berhasil memenangkan gelar pada musim ini.
"Sejak pertandingan menghadapi Bologna, kami terus bertemu dengan beberapa tim yang sangat sulit untuk dikalahkan sehingga kami mendapatkan dorongan yang lebih besar untuk memenangkan pertandingan," tutur Barzagli kepada Rai Sport.
"Permainan kami saat menang di menit terakhir melawan Catania adalah satu benar-benar pang sulit. Napoli juga begitu lapar dan benar-benar ingin menang, tapi kami lebih kuat dari musim lalu,"
"Kami sebagai pemain bertahan cenderung jauh dari sorotan, tapi itu baik-baik saja. Yang penting adalah bahwa tim dapat menang," tutup Barzagli.