Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kiper Borussia Dortmund, Roman Weidenfeller, mempertegas komitmennya untuk Die Borussen. Penjaga gawang berusia 32 tahun itu resmi meneken kontrak baru berdurasi tiga tahun dan akan bertahan di Signal Iduna Park hingga 2016.
Roman Weidenfeller bergabung dengan Borussia Dortmund dari Kaiserslautern pada 2002. Ia berperan besar mengantar tim besutan Jurgen Klopp itu menembus final Liga Champion musim ini untuk menantang Bayern Munchen di Wembley.
"Tak pernah terlintas dalam benak saya pindah ke klub lain. Apa yang sedang berkembang di Dortmund dalam beberapa tahun terakhir adalah kisah sepak bola positif nan unik di mana saya ingin berperan besar di dalamnya," kata Weidenfeller kepada situs resmi klub.
Selama lebih dari satu dekade di Dortmund, Weidenfeller telah tampil dalam 281 laga. Ia berjasa memberi dua gelar Bundesliga secara beruntun pada 2010/11 dan 2011/12 serta DFB-Pokal 2011/12 untuk Dortmund.
"Kami sangat senang Roman berkomitmen bersama kami. Ia adalah kiper luar biasa yang secara konsisten memperlihatkan performa gemilang," ujar direktur olah raga klub, Michael Zorc.