Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih AC Milan, Massimiliano Allegri, sempat dikabarkan akan menangani AS Roma atau Internazionale untuk musim 2013/14. Namun, Allegri tidak berminat untuk meninggalkan San Siro.
"Masa depan? Saya bahagia berada di Milan dan tetap di Milan. Saya masih memiliki beberapa tahun dalam kontrak," ujar Massimiliano Allegri seperti dikutip dari Sky Sport.
"Kami akan berusaha berada di posisi ketiga klasemen hingga akhir musim. Saya senang dengan para pemain lakukan. Saya telah jelas untuk masa depan saya. Rumor ini mengganggu saya, juga untuk pelatih lain."
"Saya memiliki hubungan yang baik dengan Presiden. Ia selalu memiliki keyakinan kepada saya dan saya telah mengatakan kepadanya untuk bertahan di Milan," kata Allegri.
Ada rumor yang menyebutkan bahwa Clarence seedorf akan menjadi pelatih baru AC Milan menggantikan Allegri. Bahkan media mengabarkan jika Presiden Silvio Berlusconi langsung yang memberi perintah untuk menunjuk mantan pemain tim nasional Belanda tersebut sebagai pelatih I Rossoneri musim depan.
Meski demikian Allegri juga pernah mengatakan bahwa dirinya menggantungkan nasib masa depannya kepada Berlusconi. Allegri mengerti bahwa semua keputusan akhir tetap ditentukan oleh Presiden I Rossoneri.