Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Keputusan pensiunnya manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson, ternyata memiliki dampak yang begitu besar. Bukan hanya di tanah Inggris saja, namun beberapa pendapat datang dari berbagai penjuru dunia, termasuk dari Spanyol.
Keputusan mengejutkan Alex Ferguson ini mendapatkan tanggapan dari tiga pemain Barcelona yaitu Daniel Alves, Sergio Busquets dan Christian Tello. Ketiga pemain itu memberikan pujian setinggi langit kepada Fergie yang telah mengarsiteki Manchester United hampir 27 tahun lamanya.
Daniel Alves yang pada saat Fergie bergabung bersama United baru berusia tiga tahun, sementara Busquets dan Tello belum lahir pada saat itu, kini telah memberikan pengakuannya kepada Sir Alex atas apa yang telah berhasil diraih oleh manajer berusia 71 tahun itu sepanjang kariernya.
Bagi Busquets, pensiunnya Ferguson adalah sebuah kerugian besar bagi dunia sepak bola karena manajer asal Skotlandia itu merupakan manajer yang sangat berpengaruh dan akan selalu dikenang sebagai pelatih terbaik dan tersukses yang pernah ada.
"Ferguson adalah pelatih yang akan selalu diingat. Pesiunnya Ferguson adalah kerugian bagi dunia sepak bola. Semua hal yang berhasil ia raih akan selalu membuat dirinya berada di level pelatih terbaik dan hal itu sangatlah menakjubkan," tutur Busquets kepada Football Espana.
Hal yang hampir senada juga diutarakan oleh Dani Alves melalui akun twitter-nya: "Ini seperti menghapus mitos sepakbola. Ia adalah jenis seorang profesional yang dapat membantu dan membuat pekerjaan ini menjadi bermakna! Terimakasih Sir Alex Ferguson," tutur Dani Alves dalam akun twitter-nya.
Sedangkan Tello juga memposting melalui akun jejaring sosialnya dengan kata-kata:" Semua kekaguman saya berikan kepada Sir Alex Ferguson. Ia meninggalkan klub setelah 26 musim berada di sana. Ia adalah seorang legenda," tutur Tello.