Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
0 atas Pescara pada giornata 36 Serie A di Stadio Adriatico, Rabu (8/45) WIB. Dengan hasil ini I Rossoneri memantapkan posisi di peringkat tiga klasemen sementara.
Babak pertama berjalan sembilan menit, tuan rumah, Pescara sudah mendapatkan bencana. Wasit memberi hadiah penalti untuk AC Milan. Antonio Nocerino dijatuhkan di dalam kotak penalti oleh Uros Cosic. Mario Balotelli yang menjadi eksekutor melakukan tugasnya dengan sempurna. Pescara 0-1 Milan.
Milan kembali dapat mendaratkan bola di dalam gawang yang dijaga kiper Mattia Perin. Robinho yang mengirim umpan silang lambung dari tendangan bebas ke tengah kotak penalti disambut Sulley Muntari dengan tendangan setengah voli. Bola sempat mengenai bagian dalam mistar gawang dan kemudian menukik masuk ke dalam gawang. Hingga berakhirnya babak pertama skor masih sama 2-0 untuk keunggulan I Rossoneri atas Pescara.
Babak kedua berjalan enam menit Mathieu Flamini menambah jumlah gol Milan. Robinho yang memanfaatkan blunder pemain belakang Pescara, mengirimkan umpan silang dan menenmpatkan bola ke depan gawang. Flamini yang berlari ke arah gawang menyambut assist tersebut dengan tendangan. Pescara 0-3 Milan.
Tidak sampai di situ pencapaian tim asuhan Massimiliano Allegri. Balotelli mencetak gol kedua usai menerima umpan silang Flamini pada menit ke-57. Balotelli sempat mngontrol bola sebelum melepaskan tendangan keras ke arah gawang. Pescara 0-4 Milan.
Giampaolo Pazzini, yang menggantikan M'Baye Niang, memiliki peluang untuk membawa timnya meraih gol kelima dalam pertandingan ini. Umpan terobosan melambung Balotelli diterima oleh Pazzini. Ia lalu berlari masuk ke dalam kotak penalti dan melakukan tendangan. Namun, bola hasil tendangan Pazzini masih dapat ditangkap Perin.
Pertandingan berakhir dengan skor 4-0 untuk kemenangan AC Milan atas Pescara. Dengan hasil ini Il Diavolo sementara memantapkan diri di posisi tiga klasemen Serie A dengan 68 poin dari 36 laga.
*****
Susunan pemain:
Pescara: Perin, Zauri, Cosic, Capuano, Balzano, Rizzo, Togni, Di Francesco (Catalano 87'), Cascione (Mancini 75'), Sculli (Celik 46'), Sforzini
AC Milan: Abbiati; Abate, Zapata, Yepes, Constant; Flamini (Traore 59'), Muntari, Nocerino; Niang (Pazzini 63'), Balotelli, Robinho (El Shaarawy 73')