Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persib berambisi mempertahankan posisi dua di klasemen sementara Indonesia Super League (ISL) 2012/13. Menang menjadi target yang dipatok oleh Pelatih Djajang Nurjaman saat menghadapi Persita di Stadion Siliwangi, Bandung, Sabtu (25/5), dengan berstatus away.
“Misinya mengamankan peringkat dua, sebab peluang memang terbuka. Selain itu kita mengejar selisih poin dengan Persipura,” kata Djajang Nurjaman di situs resmi Persib.
Saat ini Pesib telah mengoleksi 40 poin dari 12 kali kemenangan, empat kali hasil imbang, dan tiga kali kalah. Raihan itu terpaut tujuh poin dari pemuncak klasemen Persipura.
Djajang berharap Firman Utina dkk. dapat meredam tekanan saat menghadapi Persita.
"Saya menganggap bahwa pemain tidak jauh berbeda secara kualitas. Memang, akan ada pengaruh tekanan lalu beban ingin menang pasti ada. Akan tetapi menanggapi hal itu dengan sewajar-wajarnya saja,” ujar Djadjang.
Pada pertandingan kontra Persita dipastikan bek tengah Persib, Abanda Herman, dipastikan dapat diturnkan. Pada partai sebelumnya Abanda harus absen karena larangan bermain akibat akumulasi kartu kuning.
“Kita harapkan dengan Abanda kembali bisa main akan menambah kekuatan lini belakang. Karena terlepas dari kekurangan Abanda, ia punya marking yang bagus kepada pemain dari tim lawan,” ucap Djajang.