Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Boyong Llorente dan Higuain, Moggi Kritik Juventus

By Syamsul Arif - Jumat, 24 Mei 2013 | 18:39 WIB
Luciano Moggi (GIULIO NAPOLITANO/AFP/Getty Images)

Mantan Direktur Umum Juventus, Luciano Moggi, mempertanyakan langkah yang dilakukan I Bianconeri yang telah mengamankan tanda tangan Fernanado Llorente dan ingin mendatangkan Gonzalo Higuain pada jendela transfer musim panas 2013.

Juventus menyadari lemahnya kekuatan di lini depan tim pada musim 2012/13. Oleh karena itu, I Bianconeri bertekad untuk melakukan perbaikan di lini serang tim pada jendela transfer musim panas 2013.

Salah satu langkah konkretnya, La Vecchia Signora telah dipastikan mendapatkan tanda tangan Fernando Llorente pada Januari 2013 dan membuat sang pemain akan bermain untuk I Bianconeri mulai musim 2013/14.

Selain itu, Juventus juga telah semakin dekat untuk memboyong penyerang Real Madrid, Gonzalo Higuain, ke Juventus Arena pada akhir musim 2012/13.

Namun, rupanya pergerakan I Bianconeri untuk mendatangkan dua pemain itu mendapat kritik tajam dari Luciano Moggi.

"Klub harus mendatangkan pemain-pemain penting. Higuain dan Llorente hanya sekadar pilihan yang bijaksana dan tidak menawarkan sesuatu yang lebih baik," kata Moggo kepada Tutto Nocerina.

"Pemain seperti Alessandro Matri dan Fabio Quagliarella tidak layak berada di tim. Para pendukung dan media menginginkan klub mendatangkan pemain asing yang dapat memberi jaminan perbedaan."