Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masa Depan Kaka Ada di Tangan Ancelotti

By Tulus Muliawan - Sabtu, 25 Mei 2013 | 19:29 WIB
Kaka dan Ancelotti, saat keduanya masih memperkuat AC Milan. (Ryan Pierse/Getty Images)

Mundurnya Jose Mourinho dari kursi pelatih Real Madrid akhir musim ini memunculkan nama Carlo Ancelotti, sebagai kandidat terkuat calon pengganti. Publik Bernabeu menunggu kepastian bergabungnya Ancelotti, termasuk Ricardo Kaka yang kariernya kurang bersinar di Los Blancos.

Tak bisa disangkal, karier bintang sepak bola asal Brasil itu cenderung meredup setelah berseragam Real Madrid. Penampilan Kaka di La Liga sangat bertolak belakang dengan performa menawan yang ditunjukkannya saat berseragam AC Milan.

Bagi sebagian orang, harga fantastis yang digelontorkan Madrid untuk memboyong Kaka sangat sia-sia. Namun, beberapa waktu lalu Kaka pernah bilang bahwa ia akan segera bangkit dan membayar kepercayaan Madrid kepadanya.

Rencana kedatangan Ancelotti ke Bernabeu tentu menjadi kabar baik bagi Kaka. Seperti diketahui, Kaka dan Ancelotti seperti ayah dan anak saat keduanya memperkuat Milan pada periode 2003-2009.

Tangan dingin Ancelotti juga dinilai sebagai salah satu faktor melejitnya penampilan Kaka bersama I Rosoneri. Kombinasi keduanya mampu membawa Milan meraih trofi Liga Champion ketujuh sepanjang sejarah klub.

Di tengah harapan besar Kaka untuk bangkit, kedatangan Ancelotti tentu akan membuka jalan bagi Kaka untuk membangun karier gemilang bersama Los Merengues. Bisa dibilang, masa depan Kaka sangat bergantung pada kedatangan Ancelotti.