Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Striker Manchester United dan tim nasional Inggris, Wayne Rooney, mengatakan bahwa dirinya tak mementingkan gelar top skor di Timnas Inggris. Rooney mengaku lebih mementingkan memenangi gelar bersama The Three Lions.
Keberhasilan Rooney di Manchester United tampaknya tidak tertular saat dirinya bermain di timnas Inggris. Bersama The Red Devils, Rooney sudah memenangi lima gelar Premier League, satu gelar Liga Champions 2008, dan dua Piala Liga. Namun Rooney tak pernah memberikan satu gelar pun bagi timnas.
"Aku bisa saja mengakhiri karierku sebagai pencetak gol terbanyak timnas Inggris dan bahkan sebagai pemegang caps terbanyak. Tapi jika tidak berhasil membawa Inggris juara, itu akan menjadi sia-sia," ungkap Rooney pada Daily Mail.
Itulah alasan Rooney mengapa dia ingin membela Inggris. Menurutnya bukan seberapa banyak gol yang dia ciptakan atau seberapa banyak gol yang dicetaknya. Karena Rooney menginginkan membawa Inggris kembali ke jalur kesuksean setelah 58 tahun lamanya Inggris tidak menjuarai satupun kompetisi yang diikutinya.
Sebagai catatan, selama berkostum The Three Lions, Rooney sendiri sudah menjalani 81 laga dan mencetak 35 gol.
Laporan Tribunnews.com