Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Louis van Gaal Umumkan Pensiun Setelah PD 2014

By Zulfirdaus Harahap - Sabtu, 1 Juni 2013 | 02:04 WIB
Louis van Gaal (Dean Mouhtaropoulos/Getty Images)

Louis van Gaal telah mengumumkan akan mengundurkan diri sebagai pelatih Belanda setelah Piala Dunia 2014. Van Gaal ditunjuk mengarsiteki Oranje pada Juli 2012 untuk menggantikan Bert van Marwijk.

"Saya mengambil alih timnas Belanda demi ambisi berlaga di Piala Dunia 2014," kata Van Gaal seperti dilansir Soccerway.

"Saya tidak pernah melakukan hal ini sebelumnya dan saya akan mencapai itu. Setelah itu, saya akan pergi," ungkap pelatih berusia 61 tahun itu.

Van Gaal pernah mengarsiteki Belanda pada 2000-2002 sebelum akhirnya dipecat karena tidak mampu membawa tim negara kincir angin itu ke Piala Dunia 2012.

Kini, dalam asuhan tangan dingin Van Gaal, Belanda telah menjelma sebagai tim tangguh. Belanda berhasil menempati posisi puncak klasemen kualifikasi Piala Dunia dengan memenangkan enam pertandingan pertama mereka.