Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arema fokus pada recovery pemain jelang laga menghadapi Persita di Stadion Kanjuruhan, Malang, Senin (3/6). Pasalnya, tim berjuluk Singo Edan itu baru menjalani laga berat kontra Persib pada 31 Mei 2013.
“Dalam sepakbola, ada istilah istirahat lebih penting daripada latihan. Ini yang akan kita lakukan sebelum lawan Persita. Tapi bukan berarti kita akan istirahat total, jadi istilahnya akan dilakukan recovery training,” papar Pelatih Arema, Rahmad Darmawan, di situs resmi Arema.
Selain melakukan recovery training, Arema juga akan merotasi pemainnya. Faktor kebugaran menjadi prioritas untuk menghadapi Persita.
“Misal Sukadana dan Dendi Santoso lebih bugar. Mungkin mereka akan kita tampilkan sejak menit awal,” kata RD, sapaan akrab Rahmad Darmawan.
Pada pertemuan diputaran pertama, Arema berhasil menundukan Persita di Kuningan dengan skor 1-0. Kini Arema kembali diunggulkan mengingat tim berjuluk Singo Edan itu unggul 14 tingkat dalam klasemen sementara Indonesia Super League (ISL) 2012/13. Arema berada di posisi dua dengan 45 poin, sedangkan Persita di peringkat 16 dengan 20 poin.