Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsenal Enggan Melepas Arsene Wenger

By Zulfirdaus Harahap - Jumat, 7 Juni 2013 | 01:31 WIB
Arsene Wenger (Stu Forster/Getty Images)

Arsenal masih menaruh kepercayaan kepada Arsene Wenger meski sudah delapan tahun puasa gelar. The Gunners berharap Wenger bertahan di Emirates Stadium demi mengembalikan kesuksesan The Gunners.

Ditunjuk mengarsiteki Arsenal pada tahun 1996, Arsene Wenger sudah mempersembahkan 11 trofi untuk The Gunners.

Namun, delapan tahun puasa gelar membuat manajer berkebangsaan Prancis itu dihujani kritik oleh para penggemar. Wenger pun diisukan akan hengkang dari London Utara.

Kendati demikian, dukungan terus mengalir dari manajemen Arsenal. Mereka berharap dapat memberikan kontrak baru kepada Wenger yang mana kontraknya akan berakhir musim depan.

"Kami mempunyai manajer yang fantastis dan berharap dia dapat memberikan perubahan bagi klub ini," tegas Chief Executive Arsenal, Ivan Gazidis, yang dikutip Sky Sports.

"Saya pikir dia masih termotivasi dan sangat ambisius untuk mengembalikan masa kejayaan kami," ungkap Gazidis.

"Wenger memiliki hubungan yang baik dengan direksi. Namun, saya tidak akan mengatakan (tentang negosiasi kontrak baru). Kami masih menaruh kepercayaan kepadanya. Kita lihat perkembangannya nanti," imbuhnya.