Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menjelang dimulainya Piala Konfederasi 2013, Maracana Stadium telah dipasangi peralatan teknologi garis gawang. Turnamen yang akan dimulai pada Jumat (15/6), akan menjadi kompetisi internasional pertama yang akan memanfaatkan teknologi garis gawang setelah diuji pada Piala Dunia Antarklub 2012 di Jepang.
Ketua GoalControl, perusahaan yang ditunjuk FIFA dalam hal teknlogi garis gawang, Bjoern Linder, mengatakan bahwa teknologi ini mendukung wasit demi menghasilkan keputusan yang cepat, akurat, dan efisien.
"Seluruh sistem akan menggunakan 14 kamera yang dipasang di atas garis," jelas Linder seperti dilansir Soccerway.
"Kami memiliki tujuh karema yang akan terhubung ke komputer untuk menangkap gambar. Kamera didukung dengan kecepatan 500 gambar per detik dan kita akan mendapatkan triangulasi posisi bola secara langsung dan ketika bola melewati garis maka akan memberi sinyal ke jam tangan wasit," ungkap Linder.
"Jadi semua wasit di lapangan akan melihat sinyal, getaran akan memberikan sinyal optik dan dapat memberikan keputusan terhadap apa yang terjadi," sambung Linder.
Musim depan, Premier League akan menjadi kompetisi domestik pertama yang akan menggunakan teknologi garis gawang.