Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Keberhasilan pebulutangkis Indonesia merebut tiga gelar pada turnamen Singapura Terbuka Super Series disambut gembira oleh Ketua Umum PBSI, Gita Wirjawan. Menurut Gita prestasi itu merupakan hasil yang luar biasa bagi bulu tangkis Indonesia.
"Luar biasa, ini untuk pertama kalinya Indonesia sukses merebut tiga gelar juara di turnamen kelas super series. Sedikit demi sedikit lama-lama jadi bukit. Selamat untuk seluruh atlet, pelatih, dan fans." kata Gita Wirjawan.
Sementara Kabid Binpres PP PBSI Rexy Mainaky juga mengutarakan kegembiraan atas tiga gelar dari Singapura itu.
"Ini semua hasil kerja tim yang dapat mencapai hasil sampai seperti ini. Pesan saya, kita di kepengurusan PBSI yang sekarang ini jangan puas dan sombong. Perjalanan masih panjang. Terima kasih juga kita panjatkan ke Tuhan. Dan dengan kesibukannya Pak Gita Wirjawan, beliau selalu tetap memonitor perkembangan atlet-atlet kita." ucap Rexy.
Tiga gelar Indonesia berasal dari ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, serta tunggal putra Tommy Sugiarto.