Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Fernando Alonso hanya finis di posisi ketiga Grand Prix Inggris, Minggu (30/6). Meski demikian, andalan Ferrari itu menyebut hasil di Sirkuit Silverstone sebagai pencapaian bagus.
Fernando Alonso memulai balapan di posisi ke-10. Akan tetapi, pebalap asal Spanyol itu mampu mengakhiri balapan di belakang sang juara, Nico Rosberg (Mercedes) dan Mark Webber (Red Bull).
"Ini merupakan balapan yang baik bagi kami. Kami beruntung bisa meraih hasil yang bagus. Kami sadar masih perlu melakukan beberapa perbaikan untuk balapan berikutnya," kata Fernando Alonso kepada BBC Sport.
Hasil ini membuat Alonso memangkas selisih poin dengan pemuncak klasemen sementara pebalap, Sebastian Vettel (Red Bull), menjadi 21. Vettel yang sempat memimpin gagal finis karena mengalami kerusakan girboks saat balapan menyisakan 10 lap lagi.