Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Giaccherini Tengah Berada di Puncak Karier

By Jaka Sutisna - Selasa, 2 Juli 2013 | 03:18 WIB
Emanuele Giaccherini (Getty Images)

Gelandang tim nasional Italia sekaligus Juventus, Emanuele Giaccherini, mengaku puas dengan status juara ketiga yang diraih Gli Azzurri. Giaccherini juga menilai performanya sepanjang pagelaran Piala Konfederasi Brasil 2013, sebagai momen terbaik dalam kariernya.

Emanuele Giaccherini telah menjelma menjadi pemain penting Italia. Performanya telah banyak mengundang decak kagum banyak pihak. Satu golnya ke gawang Brasil semakin menegaskan jika dirinya tengah berada di puncak permainan.

Giaccherini pun menyambut positif Keberhasilan Italia menjadi juara ketiga turnamen usai mengalahkan Uruguay via adu penalti. Predikat juara ketiga dinilai Giaccherini menjadi obat atas kekalahan dari Spanyol di semifinal.

"Kami puas dengan tempat ketiga. Bagi kami, penting untuk memenangkan pertandingan perebutan tempat ketiga setelah semifinal yang mengecewakan," tutur Giaccherini.

"Ini juga merupakan momen terbaik dalam karier saya. Piala Dunia? Pastinya kami akan mencoba untuk menang," ujar Giaccherini dilansir Football Italia.