Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sriwijaya FC kini tengah menjajaki kemungkinan untuk mendatangkan mantan bomber Inter Milan, Adriano. Hal tersebut disampaikan langsung oleh salah satu staf pelatih Sriwijaya, Robert Heri.
Adriano sendiri kini memang tidak memiliki klub usai kontraknya tak diperpanjang oleh klub Brasil, Flamengo. Salah satu penyebab Flamengo tidak memberikan kontrak baru yakni perilaku Adriano di luar lapangan yang kerap kali memusingkan pelatih dan juga klub.
Pemain asal Brasil ini sebenarnya masih dikatakan berada di usia matang bagi seorang striker, yaitu 31 tahun. Dan diakui Heri, Adriano kini tengah melihat kemungkinan untuk bermain di Asia untuk bisa mengembalikan performanya yang merosot drastis.
"Kami mendengar kabar Adriano tertarik untuk bermain di Asia. Kami akan mencoba segala kemungkinan untuk merekrutnya pada musim depan," tutur Heri.
"Tapi sebelum membawanya ke Palembang, kami akan lebih dulu melihat kondisi terakhirnya, termasuk juga harganya. Setelah kami tahu kondisinya, barulah kami akan menggelar pertemuan intern dan mengambil keputusan apakah akan merekrutnya atau tidak," lanjut Heri.
Sekadar info, dalam beberapa bulan terakhir, kondisi Adriano kabarnya berada dalam depresi yang serius. Kehidupan malam dan ketergantungannya kepada alkohol membuatnya kini kehilangan motivasi untuk hidup.
Laporan Duniasoccer.com/jerry