Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Alasan sebenarnya Mathieu Flamini belum menandatangani perpanjangan kontrak berdurasi dua tahun yang disodorkan oleh AC Milan akhirnya terbongkar. Flamini mengakui dirinya masih limbung apakah bertahan di Italia atau pindah ke Inggris yang sudah sangat ia rindukan.
Mathieu Flamini sebelumnya mengungkapkan tak menerima tawaran perpanjangan kontrak dengan AC Milan. Tambahan masa kerja hanya dua tahun dinilainya tak menghargai pengabdian dirinya selama ini.
Namun, Flamini akhirnya menuturkan hal yang sebenarnya. Dia mengakui menerima tawaran I Rossoneri, tapi saat ini dirinya sedang menunggu momen yang tepat dalam mengambil keputusan.
Sikap hati-hati Flamini dalam menandatangani kontrak baru bersama Il Diavolo karena ia sedang menunggu tawaran menggiurkan dari klub Premier League. Kerinduan Flamini akan Liga Inggris menjadi penyebab utama dirinya menggantung proposal perpanjangan kontrak yang ditawarkan Milan.
"Milan menawari saya kontrak selama dua tahun, tapi saya butuh waktu untuk membuat keputusan yang tepat. Saya sudah lima tahun di Italia, menjalani pengalaman yang luar biasa, dan belajar banyak," tutur Flamini.
"Namun, saya rindu Inggris dan saya ingin memenangkan Premier League. Inggris memiliki tempat khusus di hati saya. Gaya permainan Premier League sangat saya sukai," ujar Flamini.
"Saya sudah menerima beberapa penawaran yang bagus, tapi saya butuh waktu untuk mengambil keputusan. Terpenting adalah saya ingin berada di tim yang memiliki proyek, ambisi, dan kemampuan yang baik," ungkap Flamini kepada The Sun.