Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
negara tujuan tur pramusim mereka, yaitu Indonesia, Australia, dan Thailand. Bagi Gerrard, hal tersebut merupakan kesempatan bagus yang langka didapat.
"Tahun ini kami akan ke Asia dan Australia itu merupakan hal bagus. Ini akan menjadi kesempatan besar untuk menghabiskan waktu bersama pendukung kami," ujar Steven Gerrard dilasir dari situs resmi Liverpool.
"Biasanya mereka tidak bisa melihat kami secara langsung. Jadi, saya pikir pemain menyadari bahwa harus memberikan sesuatu ketika berada di sana," kata Gerrard.
Gerrard mengatakan semua pemain antusias menyambut tur pramusim. "Semua pemain bersemangat dan tidak sabar untuk pergi ke sana," papar Gerrard.
Gerrard juga mengomentari kombinasi pemain tua dan muda akan menjadi hal menarik terkait kekompakan tim. "Kami punya pemain muda dan juga senior. Kami semua tetap bersatu dan saling menjaga. Kami punya semangat tim yang hebat dan itu akan terus berlanjut," tutur Gerrard.
Liverpool akan menghadapi Indonesia XI di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (20/7). Kemudian The Reds akan menghadapi Melbourne Victory di Australia pada Rabu, 24 Juli dan diakhiri melawan Thailand di Bangkok pada 28 Juli dalam tur pramusim mereka.