Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cina Kuasai Daftar Unggulan

By Tulus Muliawan - Minggu, 21 Juli 2013 | 21:57 WIB
Du Pengyu, jadi unggulan ketiga di Kejuaraan Dunia. (Adek Berry/AFP/Getty Images)

Kejuaraan Dunia 2013 tinggal menghitung hari. Federasi Bulu Tangkis Dinia (BWF) resmi merilis daftar pemain unggulan pada Kamis (18/7). Dari semua nomor, para pemain Cina masih mendominasi daftar teratas pemain unggulan.

Di nomor tunggal putra, Cina menempatkan Chen Long dan Du Pengyu di posisi tiga besar. Kedua pemain masing-masing duduk di posisi kedua dan ketiga, di bawah Lee Chong Wei yang duduk sebagai unggulan utama.

Cina juga mendominasi di nomor tunggal putri. Negeri Tirai Bambu menempatkan Li Xuerui dan Wang Yihan sebagai unggulan pertama dan kedua. Sedangkan posisi ketiga dan keempat menjadi milik Saina Nehwal dan Ratchanok Intanon.

Dominasi Cina juga masih terlihat jelas di nomor ganda putri dan ganda campuran. Wang Xiaoli/Yu Yang dan Ma Jin/Tang Jinhua menduduki posisi teratas dalam daftar unggulan ganda putri. Pasangan Xu Chen/Ma Jin dan Zhang Nan/Zhao Yunlei juga menempati unggulan pertama dan kedua di ganda campuran.

Berbeda dari empat nomor yang disebutkan di atas, Cina gagal memasukkan pemainnya dalam daftar unggulan di ganda putra. Sebab, posisi tiga teratas menjadi milik Ko Sung-hyun/Lee Yong-dae (Korea), Koo Kean Keat/Tan Boon Heong (Malaysia), dan Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark).

Berbeda dengan Cina yang mendominasi daftar unggulan, Indonesia hanya mampu menempatkan satu wakilnya di urutan tiga besar. Pasangan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir menjadi yang terbaik dengan duduk sebagai unggulan ketiga.

Berikut daftar unggulan pemain Indonesia :

Tunggal Putra 8. Tommy Sugiarto 10. Sony Dwi Kuncoro  Tunggal Putri 9. Lindaweni Fanetri  Ganda Putra 6. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan 10 Angga Pratama/Rian Agung Saputro 16. Markis Kido/Alvent Yulianto  Ganda Putri 9. Pia Zebadiah/Rizky Amelia 15. Tiara Rosalia Nuraidah/Gebby Ristiyani Imawan  Ganda Campuran 3. Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir 7. Muhammad Rijal/Debby Susanto 9. Fran Kurniawan/Shendy Puspa Irawati 19. Riky Widianto/Richi Puspita Dili