Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Rider Repsol Honda, Marc Marquez, punya rekor bagus saat tampil di Grand Prix Indianapolis. Rider asal Spanyol itu tidak terkalahkan selama dua tahun terakhir di level Moto2.
Dua kemenangan itulah yang membuat Marquez merasa tertekan. Pasalnya, publik berharap ia bisa terus melanjutkan suksesnya di level Motogp.
Tekanan dari publik semakin besar karena saat ini Marquez merupakan pemimpin klasemen sementara. Rider berusia 20 tahun itu unggul 16 poin dari Dani Pedrosa dan 26 poin dari Jorge Lorenzo.
"Saya senang dengan karakter sirkuit di Amerika. Saya merasa nyaman, terutama di sini, di Indianapolis. Saya merasa agak berbeda tahun ini, tapi Indianapolis tetap spesial bagi saya," ujar Marquez di situs resmi Motogp.
Dengan catatan manis selama dua tahun terakhir, Marquez berharap bisa terus melanjutkan dominasinya tahun ini. Tiga gelar yang telah diraihnya tahun ini membuatnya semakin percaya diri untuk tampil maksimal, Minggu (18/8).
"Meski mendapat banyak tekanan, saya merasa tetap yakin tampil bagus di Indianapolis. Saya merasa lebih baik dan kuat. Itu adalah kabar bagus," tutur Marquez.