Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
2 Italaia dari Argentina dalam laga persahabatan, Kamis 915/8) dini hari WIB memang menjadi pelajaran penting bagi skuad Gli Azzurri. Namun, bagi Marco Verratti, ada hal lain yang membuatnya perlu lebih banyak berlatih.
Marco Verratti disebut-sebut sebagai suksesor Andrea Pirlo di lini tengah tim nasional Italia. Dalam laga yang berlangsung di Stadion Olimpico itu performanya belum memuaskan. Kendati demikian, pemain Paris Saint-Germain itu tidak tertekan dianggap sebagai suksesor Pirlo.
"Saya tidak merasa puas dengan performa saya. Saya tahu saya bisa melakukannya dengan lebih baik. Meskipun permainan berlangsung baik atau kurang baik, saya selalu mencoba memberikan yang terbaik," ucap Verratti sebagaimana dilansir RAI Sport.
"Orang-orang mengatakan kepada saya bahwa peran Pirlo masih belum tergantikan, tapi itu adalah sebuah pujian. Sepakbola selalu memberikan tekanan, dan itulah yang benar, karena lebih baik memiliki banyak tekanan dan ekspektasi daripada tidak ada sama sekali," ucapnya.