Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Memasuki pekan pertama musim 2013/2014, Arsenal dihadapkan pada krisisnya pemain yang dimiliki Meriam London. Klub asal London Utara itu telah melepas 17 pemain pada bursa transfer musim panas ini dan hanya memasukkan satu nama, Yaya Sanogo, yang kini mengalami cedera.
Premier League tinggal menghitung hari untuk memasuki musim 2013/2014, namun Arsenal belum menunjukkan langkahnya dalam mendatangkan pemain ke Emirates Stadium. Seperti dilansir Daily Mail, kini klub asuhan manajer Arsene Wenger itu tengah dilanda krisis pemain.
Terhitung sudah 17 pemain yang dilepas Wenger pada bursa transfer musim panas ini. Berikut daftar pemain yang hengkang dari London Utara:
Andrey Arshavin (dirilis), Denilson (Sao Paulo, bebas transfer), Sebastien Squillaci (dirilis), Martin Angha (Nuremberg, dirahasiakan), Craig Eastmond (Colchester, bebas transfer), Conor Henderson (dirilis), Jernade Meade (Swansea, bebas transfer), Sanchez Watt (Colchester, bebas transfer), Johan Djourou (Hamburg, peminjaman), Vito Mannone (Sunderland, 2 juta pound), Andre Santos (Flamengo, bebas transfer), Francis Coquelin (Freiburg, peminjaman), Joel Campbell (Olympiacos, peminjaman) , Chuks Aneke (Crewe, peminjaman), Marouane Chamakh (Crystal Palace, bebas transfer), Ignasi Miquel (Leicester, peminjaman musim panjang), Gervinho (Roma, 8 juta pound).
Dengan catatan tersebut, skuat Arsenal hanya menyisakan 17 pemain yang akan mengarungi musim 2013/2014. Berikut daftar skuat Arsenal.
Kiper: Szczesny, Fabianski.
Bek: Mertesacker, Koscielny, Jenkinson, Gibbs, Vermaelen (cedera), Monreal (cedera), Sagna (cedera).
Gelandang: Rosicky, Oxlade-Chamberlain, Wilshere, Ramsey (tindakan pencegahan), Cazorla (tugas Internasional bersama Spanyol), Arteta (cedera), Diaby (cedera), Frimpong, Miyaichi (cedera).
Pemain depan: Podolski, Giroud, Walcott, Sanogo (cedera),