Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
2, Jumat (16/8).
Indonesia langsung unggul 3-0 ketika laga baru berjalan dua menit melalui dua gol Dimas dan sebiji gol dari Nico. Sendi dan Ricky menambah dua gol lagi untuk menutup babak pertama dengan skor 5-0 untuk Indonesia.
Nico mencetak dua gol pada awal babak kedua untuk mengantar Indonesia unggul 7-0. Dimas kembali masuk papan skor di antara dua gol Italia pada pertengahan babak kedua. Indonesia menutup laga dengan kemenangan 10-2 setelah Aryan dan Faizin menambah dua gol di waktu tersisa.
Dengan kemenangan ini, Indonesia berhak menempati peringkat kedua Grup D dengan koleksi sembilan poin, tertinggal tiga angka dari pemuncak klasemen, Rusia. Indonesia masih menyisakan satu laga lagi melawan tuan rumah Polandia.