Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Sevilla, Unai Emery, kini memberikan keyakinan kepada pemainnya bahwa Los Nervionenses masih bisa mengalahkan Barcelona di Camp Nou bila dapat meredam permainan lawan dan menunjukkan penampilan terbaiknya.
Sevilla yang hinga pekan ke-3 masih terdampar di posisi ke-16 klasemen La Liga dengan raihan dua poin hasil dari dua kali imbang menghadapi Levante dan Malaga, kini pada pekan ke-4 sudah harus menghadapi Barcelona di Camp Nou pada Minggu (15/9) dini hari WIB.
Pertandingan ini tentu akan sangat sulit bagi Sevilla dan tim manapun yang akan menghadapi Barcelona di Camp Nou, untuk setidaknya dapat meraih hasil positif, namun Unai Emery kini memberikan keyakinan kepada para pemainnya untuk dapat menunjukkan permainan terbaiknya agar dapat membuka kesempatan timnya mengalahkan Barcelona.
"Kami menghadapi dua fakta dalam pertandingan ini. Pertama adalah mereka (Barcelona) merupakan tim yang bisa mencapai 100 poin di setiap musim dan yang kedua adalah kami yang masih memiliki peluang untuk memang meskipun akan sangat sulit untuk melakukannya," tutur Unai Emery kepada Football Espana.
"Hal pertama yang harus kami percayai adalah kami masih memiliki peluang jika kami bisa menunjukkan kinerja yang sangat baik. Kemudian kami juga harus memiliki keinginan untuk menunjukkannya di lapangan,"
"Apakah saya akan mengubah taktik? Ada pilihan bagi saya untuk memperkuat lini tengah (menurunkan lima pemain tengah dengan dua gelandang bertahan), dan itu juga akan berlaku bagi kami untuk bisa memperkuat posisi lain,"
"Kami akan membentuk sebuah tim yang akan bergerak menekan ketika Barcelona memiliki bola agar kami memiliki opsi serangan balik ketika kami memiliki bola,"
"Barcelona akan menuntut banyak dari permainan kami dan kami harus dapat melakukannya bersama-sama sebagai sebuah tim, baik dalam bertahan dan juga menyerang," ungkap Unai Emery.