Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mantan pelatih Real Madrid, Fabio Capello, menyesali keputusan Los Blancos melepas Mesut Ozil ke Arsenal. Menurut pelatih yang kini menukangi Rusia itu, Madrid telah melakukan kesalahan besar.
Real Madrid secara mengejutkan melego Mesut Ozil ke Arsenal dengan nilai transfer sebesar 42,5 juta pound atau sekitar 758 miliar rupiah pada hari terakhir bursa transfer musim panas. Kedatangan Isco dan Gareth Bale disinyalir menjadi alasan di balik kepergian pemain asal Jerman itu ke Emirates Stadium.
"Saya tak mengerti mengapa Madrid menjual Ozil karena ia adalah pemain hebat. Arsenal telah melakukan pembelian bagus," kata Fabio Capello kepada Bild.
Selama empat musim di Santiago Bernabeu, Ozil berhasil membukukan 27 gol dan 73 assist dalam 159 laga di semua kompetisi. Pemain berusia 24 tahun itu berperan besar membawa Los Blancos meraih satu trofi Liga Spanyol, Copa del Rey, dan Piala Super Spanyol.