Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lima Tunggal Putra Lewati Babak Kedua

By Ade Jayadireja - Kamis, 26 September 2013 | 17:54 WIB
Simon Santoso (Peksi Cahyo/Bolanews)

Lima pemain tunggal putra Indonesia sukses melewati babak kedua turnamen Indonesia Grand Prix Gold, Kamis (26/9). Mereka adalah Tommy Sugiarto, Alamsyah Yunus, Simon Santoso, Dionysius Hayom Rumbaka, dan Sony Dwi Kuncoro.

Tommy Sugiarto menjadi tunggal pertama yang memastikan diri lolos ke babak ketiga. Menghadapi wakil dari Filipina, Mark Shelley Alcala, unggulan pertama itu menang dua gim langsung (21-17 dan 21-11).

Unggulan kelima, Alamsyah Yunus, mengikuti jejak Tommy dengan menumbangkan sesama pemain Indonesia, Bandar Sigit Pamungkas. Simon Santoso pun memenangi perang saudara melawan Mahbib Thomi Azizan lewat pertarungan tiga gim (21-12, 11-21, 21-12).

Perang saudara juga terjadi dalam partai antara Dionysius Hayom Rumbaka versus Ihsan Maulana Mustofa. Ia menang 21-18 dan 21-6 dalam tempo 29 menit.

Di pertandingan lainnya, Sony Dwi Kuncoro melewati hadangan Sukamta Evert. Unggulan kedua itu menyegel kemenangan melalui dua gim, 21-7 dan 21-16.