Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Entrenador Real Madrid, Carlo Ancelotti, berharap Gareth Bale memanfaatkan jeda internasional selama 15 hari untuk istirahat. Meskipun demikian, eks winger Tottenham Hotspur itu mendapat panggilan memperkuat tim nasional Wales.
Gareth Bale tak dapat membela Madrid dalam matchday kedua Liga Champion melawan Kobenhavn, Kamis (3/10) dini hari WIB, lantaran mengeluhkan rasa sakit di paha. Ia mengalami masalah serupa ketika melakukan pemanasan jelang laga melawan Getafe pada 22 September lalu.
Cedera belum pulih 100 persen, Bale mendapat panggilan untuk memperkuat Wales di dua pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2014. The Dragon, julukan timnas Wales, bakal menghadapi Makedonia (11 Oktober) dan Belgia (15 Oktober).
"Bale sedang menunggu untuk memulihkan kebugaran optimalnya. Dia tidak 100 persen, tapi dia akan sampai level itu karena dia memiliki 15 hari untuk istirahat dan kemudian akan siap," ucap Carlo Ancelotti seperti dilansir Fox Sports.
"Sekarang kami punya waktu untuk membuatnya berada di kondisi fisik terbaik dan menghindari cedera," imbuhnya.
Wales memang sangat memutuhkan jasa Bale mengingat posisi mereka di Kualifikasi Piala Dunia 2014 sangat kritis. Saat ini skuat asuhan Chris Coleman terdampar di dasar klasemen Grup A zona UEFA.