Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Tak Perlu Bermain Baik Kontra Levante

By Eko Widodo - Jumat, 4 Oktober 2013 | 02:04 WIB
Pedro Lopez (kanan) (Jaime Reina/Getty Images)

Jelang laga antara Levante menghadapi Real Madrid, pemain bertahan Los Granotes, Pedro Lopez, mengatakan bahwa Los Merengues tidak perlu tampil baik menghadapi timnya, demi meraih kemenangan. Menurutnya, Madrid memiliki materi pemain yang sangat hebat.

Levante yang dalam pertemuan terakhir menghadai Real Madrid di Estadio Ciudad de Valencia pada musim 2012/13, sempat membuat Los Merengues frustasi, meskipun pada akhirnya berhasil memenangi laga dengan 2-1.

Levante yang juga pada awal musim ini sempat dibantai oleh Barcelona dengan skor 7-0 di laga pembuka La Liga, berhasil meraih hasil positif dan tidak pernah lagi mengalami kekalahan. Namun, hal itu tidak membuat Pedro Lopez merasa yakin dengan kekuatan timnya menjamu Real Madrid.

"Melawan kami, (Real) Madrid tidak harus bermain baik untuk menang karena mereka telah memiliki individu yang sangat baik, " tutur Pedro Lopez kepada Football Espana.

Namun, Lopez juga menyatakan bahwa Madrid tidak akan dapat memenangi laga di Ciudad de Valencia dengan mudah seperti sebelumnya, meskipun kini skuat mereka jauh lebih baik dari sebelumnya.

"Pada beberapa musim sebelumnya, mereka (Real Madrid) sempat kesulitan bermain di sini, tapi saya berpikir bahwa setiap pertandingan memiliki cerita yang berbeda. Meskipun tim mereka saat itu tidak sebaik saat ini, namun bukan berarti bahwa hal itu akan mudah sekarang,"

"Kami harus berani dan terus mencoba melakukan serangan dan mudah-mudahan kami akan memiliki peluang untuk menempatkan mereka di bawah tekanan di sepanjang pertandingan,"

"Kami sedang dalam posisi yang nyaman di La Liga, tapi itu bukan berarti bahwa kami akan bersantai. Kami ingin mencetak poin sebanyak yang kami bisa dan meraih kemenangan di kandang demi para penggemar," ungkap Lopez.