Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bellamy Harap Wales Tiru Belgia

By Ade Jayadireja - Senin, 14 Oktober 2013 | 13:00 WIB
Craig Bellamy (Getty Images)

Craig Bellamy kagum dengan kebangkitan tim nasional Belgia. Ia berharap negaranya, Wales, suatu saat nanti bisa mengikuti kesuksesan skuat asuhan Marc Wilmots tersebut.

Belgia menjadi salah satu kuda hitam di Kualifikasi Piala Dunia 2014 zona Eropa. Dari sembilan kali bertanding, mereka tidak pernah terkalahkan dan kini memuncaki klasemen Grup A.

Pencapaian Belgia berbanding terbalik dengan Wales. The Dragons, julukan Wales, tercecer di posisi ketiga Grup A dengan rekor tiga kali menang dan enam kali kalah.

"Dengan kualitas yang dimiliki Belgia, saya tahu bahwa mereka dan Kroasia akan menjadi tim yang bisa mengalahkan grup ini. Kami menghargai apa yang mereka lakukan dan semoga suatu hari nanti para pemain Wales bisa meniru pemuda-pemuda Belgia," tutur Bellamy seperti dikutip Daily Mail.

Wales akan bertandang ke Belgia dalam laga terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2014, Selasa (15/10). Ini sekaligus menjadi partai perpisahan Bellamy bersama The Dragon setelah penyerang Cardiff City itu memutuskan untuk pensiun.

"Tidak akan sulit bagi kami untuk bermain di atmosfer seperti itu karena inilah yang kami inginkan," ucap Bellamy.