Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
23 mulai mematangkan skema permainan. Pelatih Rahmad Darmawan menggeber pemain dengan sesi game. Harapannya adalah para pemain lebih fasih dengan pola permainan 4-3-3 dan 4-2-3-1 yang disiapkan Rahmad di SEA Games 2013 di Myanmar.
“Latihan lebih ditekankan pada game session. Ini untuk mematangkan pola 4-3-3 dan 4-2-3-1. Mereka memainkan dua pola itu dengan waktu yang sama. Ini untuk memperkaya pemain dengan skema bermain,” ujar Rahmad.
Mematangkan beberapa skema permainan berbeda juga menjadi antisipasi Rahmad di SEA Games. Menurutnya, tim akan menghadapi lawan dengan skema yang berbeda.
Dalam kesempatan itu, Rahmad menyatakan bahwa ia bakal melepas para pemain dari klub LPI yang mengikuti play-off, Rabu (16/10). Saat ini ada tiga pemain asal klub peserta play-off, yakni Agung Supriyanto (Persijap), Rasyid A. Bakri (PSM Makassar), dan Ghozali Muharam Siregar (Pro Duta) yang mengikuti pelatnas di Yogyakarta. Klub-klub mereka berada di Grup K yang bermain di Jepara.
“Saya mengizinkan pemain LPI pulang untuk memperkuat tim di babak play-off, apalagi mereka menargetkan masuk enam besar. Setelah latihan Senin, mereka bisa bergabung dengan klub,” ujarnya.
Menurutnya tak ada masalah mereka kembali ke klub dan merasakan atmosfer kompetisi. “Saya tak keberatan mereka akan memperkuat klub sampai selesainya babak play-off. Saya juga akan selalu menjalin kontak dengan pelatih. Mereka tentu dibutuhkan oleh klub,” kata Rahmad.
Andik Gabung
Terkait dengan Andik Vermansah yang melakukan trial di Jepang, Rahmad mengungkapkan bahwa pemain Persebaya 1927 ini akan bergabung pada Senin (14/10). “Andik akan pulang dari Jepang. Dia langsung bergabung dengan tim Senin besok,” ujarnya.
Selama pekan pertama lalu, Andik memang sudah mengajukan izin untuk sementara tidak mengikuti pelatnas timnas U-23 karena tengah menjalani uji coba di Ventforet Kofu, klub peserta J-League 1.
Timnas U-23 rencananya akan beruji coba pada Sabtu (26/10) dan Minggu (27/10). Hanya, Rahmad masih merahasiakan lawan uji coba Syamsir Alam dkk.
“Bukan dari Timor Leste karena kami akan menghadapi mereka pada Rabu (30/10). Ada tim dari negara lain yang belum bisa disebutkan. Nanti malah gagal lagi, tapi mereka sendiri yang meminta beruji coba dengan timnas U-23. Bila gagal, maka pada tanggal itu kami menggelar dua uji coba melawan tim lokal. Jadi, kita lihat perkembangannya,” ujar Rahmad.