Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
0 atas Real Betis di Stadion Vicente Calderon, Senin (28/10). Pelatih Diego Simeone pun tak sungkan melantunkan pujian dengan menyebut Diego Costa dkk. bermain brilian.
Atletico Madrid tidak butuh waktu lama untuk bangkit setelah mengalami kekalahan pertama pada pekan kesembilan La Liga saat menyerah 0-1 di markas Espanyol. Skuat Diego Simeone kembali mendulang poin penuh atas Real Betis.
Oliver Torres menjadi pemain pembuka kemenangan Atletico usai mencetak gol cepat tidak sampai satu menit. Klub yang menempati posisi kedua klasemen sementara La Liga tersebut mencetak empat gol tambahan di babak kedua lewat David Villa, Diego Costa, dan Gabi.
"Kami memulai laga dengan sangat baik dan sangat cepat mendapatkan gol. Setelah gol itu intensitas kami menurun. Baru mulai pada menit ke-30 kami kembali tampil baik," ujar Simeone seperti dilansir Soccerway.
"Di babak kedua kami bermain dengan cara yang sangat menarik dan mendapat banyak gol. Kami telah menampilkan performa brilian," pujinya.