Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Striker baru Liverpool, Iago Aspas, tampaknya akan kembali bergabung bersama mantan klubnya, Celta Vigo, pada Januari 2014. Aspas yang gagal mendapat tempat utama di Liverpool, akan dipinjamkan ke Celta Vigo selama enam bulan.
Aspas dibeli Liverpool dari Celta Vigo pada awal musim 2013/14 sebesar 9 juta euro. The Reds berhasil bersaing dengan klub seperti Chelsea, Valencia, dan lainnya yang juga memiliki ketertarikan untuk dapat memiliki pemain berusia 26 tahun itu.
Namun, pada musim perdananya di Liverpool Aspas kalah bersaing dengan Daniel Sturridge dan Luis Suarez di lini depan The Reds yang tampil kompak di awal musim ini. Gaya bermain yang tidak cocok juga membuat kemampuan terbaiknya tidak tampak sama sekali.
Permasalahan cedera juga membuat Aspas baru bermain di enam pertandingan bersama Liverpool dan belum berhasil mencetak satu gol pun. Berbeda dengan musim sebelumnya, di mana ia manjadi andalan utama Celta Vigo untuk lolos dari degradasi.
Hal ini lah yang membuat Liverpool tampaknya ingin mengembalikan permainan Aspas pada musim lalu dengan meminjamkannya ke Celta Vigo. Os Celestes juga sangat membutuhkannya, karena kini mereka tengah kembali berjuang untuk lolos dari zona degradasi.