Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
12, Villarreal berhasil amankan posisi mereka di empat besar setelah menang tipis 1-0 atas tuan rumah Elche. Gol kemenangan The Yellow Submarine berhasil lahir pada menit ke-90 melalui Ikechukwu Uche.
Sejak menit pertama pertandingan bergulir, kedua tim bermain sangat agresif dan disiplin. Hal ini membuat banyaknya peluang yang dimiliki oleh kedua tim sangat sulit untuk menjadi sebuah gol.
Elche sempat memiliki peluang emas pada menit ke-23 melalui sundulan Manu del Moral setelah menerima umpan lambung dari Carles Gil. Namun, sundulan kerasnya masih membentur mistar gawang Villarreal.
Namun, Villarreal memiliki jauh lebih banyak peluang ketimbang tim tuan rumah. Beberapa percobaan lebih banyak berhasil dimentahkan oleh kiper Manu Herrera yang tampil gemilang dibawah mistar gawang Elche.
Baru pada menit ke-90, berawal dari aksi solo run Javier Aquino dari sisi kanan pertahanan Elche, pemain asal Meksiko itu berhasil menggiring bola mendekat kotak penalti. Bola tersebut berhasil ia kirimkan kepada Jonathan Pereira di dalam keotak penalti.
Namun, tendangan first time yang dilakukan oleh Pererira itu tidak bertenaga dan sempurna. Bola kustru bergulir ke arah Ikechukwu Uche yang berdiri bebas di depan kiper Manu Herrera.
Dengan sedikit sontekan bola lob kecilnya, striker asal Nigeria itu berhasil mencetak gol kemenangan Villarreal atas Elche tepat pada 10 detik terakhir waktu normal pertandingan.
Hasl ini berhasil mengamankan posisi Villarreal di empat besar dengan raihan 23 poin, unggul tiga dari Athletic Bilbao yang kemarin dikalahkan oleh saudara mudanya, Atletico Madrid, dengan skor 0-2.