Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Hanya meraih satu kemenangan dan duduk di posisi keempat klasemen sementara pebalap. Itulah prestasi pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, pada musim ini.
Satu-satunya kemenangan Hamilton pada musim ini terjadi di Grand Prix Hungaria. Selebihnya, ia naik podium ketiga empat kali dan dua kali tak mendapat poin setelah hanya finis ke-12 di Spanyol dan gagal menyelesaikan balapan di Jepang.
Catatan tersebut sangat jauh dari ekspektasi Hamilton pada awal musim. Selama berkarier di Formula 1, pebalap asal Inggris itu minimal meraih dua kemenangan dalam semusim.
Peluang Hamilton menambah rekor kemenangan cukup terbuka karena musim ini masih menyisakan dua seri lagi di AS dan Brasil. Akan tetapi, melihat dominasi Sebastian Vettel dan Red Bull, rasanya sulit bagi juara dunia 2008 itu untuk mengulangi pencapaian pada musim-musim sebelumnya.
"Saya sangat tidak senang dengan performa saya. Saya tak bisa beradaptasi dengan mobil musim ini," kata Hamilton kepada ESPN.
Hamilton sering start dari baris terdepan dan bahkan lima kali merebut pole position. Akan tetapi, kecepatan Mercedes pada kualifikasi tiba-tiba lenyap saat balapan.
"Saya sangat bingung. Saya hampir selalu start di baris terdepan pada setiap seri, tapi ketika balapan semua menjadi serba sulit. Jelas saya kehilangan kata-kata karena tak mengerti apa yang sebenarnya terjadi," ujar Hamilton.