Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Indiana Pacers belum terbendung. Mereka sukses merebut kemenangan kelima secara beruntun usai menumbangkan Chicago Bulls dengan susah payah, Kamis (7/11) pagi WIB.
Pertarungan sengit tersaji di Bankers Life Fieldhouse, kandang Pacers. Tim tuan rumah menyudahi kuarter pertama dengan keunggulan 25-19, tapi Bulls bangkit dan berbalik unggul 43-37 di kuarter kedua.
Duel di kuarter ketiga tak kalah seru. Sempat terjadi kejar mengejar angka, Pacers akhirnya merebut kuarter tersebut lewat skor tipis 63-62.
Memasuki kuarter keempat, Pacers mulai menjauhi kejaran Bulls. Usai memperlebar selisih angka menjadi 74-69, skuat besutan Frank Vogel itu menambah 23 poin untuk menuntaskan perlawanan Bulls dengan skor akhir 97-80.
Paul George menjadi bintang kemenangan Pacers dengan mengemas 21 poin. Roy Hibbert menambah 17 poin dan Lance Stephenson 15 poin. Sementara itu, 17 poin dari Derrick Rose dan Luol Deng belum cukup memberi kemenangan untuk Bulls.
Kini Pacers berdiri kokoh di puncak klasemen overall wilayah Timur. Bulls berada di urutan ke-12.