Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam perburuan meraih gelar Ballon d'Or pada awal 2014 mendatang, Zlatan Ibrahimovic yang menjadi salah satu nominator justru menjagokan para pesaingnya. Striker Swedia itu merasa tidak pernah lebih baik dari para pesaingnya untuk menjadi yang terbaik.
Banyak pihak yang mendukung dan menyatakan bahwa Ibrahimovic layak untuk menyabet gelar Ballon d'Or 2013. Namun, Ibra sendiri lebih menjagokan Franck Ribery, Lionel Messi, dan Cristiano Ronaldo untuk menjadi yang terbaik.
"Saya memang merasa sangat baik (dalam bermain) saat ini. Yang terpenting bagi saya adalah untuk selalu berpikir mengenai diri saya sendiri. Saya selalu berkembang sebagai pemain, meskipun saat ini sudah berusia 32 tahun. Namun, saya tidak pernah berpikir bahwa saya pernah menjadi yang terbaik," tutur Ibrahimovic dikutip dari Football Espana.
Jika melihat dari segi gelar, Ibra tentu menjagokan Ribery atas apa yang diraih pemain Bayern Munchen itu pada musim 2012/13. Namun, bila berkaca dari penampilan individu, Messi dan Ronaldo lah yang ia jagokan.
"Ada banyak pemain (untuk memenangkan Ballon d'Or). Ribery telah sangat fantastis setelah memenangkan semua gelar yang bisa ia raih. Selain itu ada Messi, meski hanya mengandakan bakat besarnya dan Ronaldo yang telah sangat hebat tahun ini," lanjut Ibra.