Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shane Long Ragu akan Masa Depannya di WBA

By Zulfirdaus Harahap - Minggu, 17 November 2013 | 02:10 WIB
Shane Long (Christian Hofer/Getty Images)

Penyerang West Bromwich Albion, Shane Long, mengaku ragu akan peluang masa depannya di The Hawthorns Stadium. Keraguan Long muncul usai pembicaraan mengenai kontrak barunya terhenti.

Shane Long nyaris bergabung bersama Hull City menjelang hari terakhir penutupan bursa transfer musim panas 2013/2014. Namun, pemain berusia 26 tahun itu telah menerima jaminan dari manajer Steve Clarke bahwa dirinya masih diinginkan di The Hawthorns Stadium.

"Saya selalu diinginkan bersama WBA, manajer berkata dia menginginkan saya karena saya merupakan bagian besar dalam rencananya di klub ini. Saya menikmati kesempatan bermain bersamanya," kata Long seperti dikutip Sky Sports.

Long, yang mencetak gol pertamanya musim ini saat ditahan imbang 2-2 oleh Chelsea, telah dikaitkan dengan kepindahannya pada bursa transfer musim dingin mendatang setelah pembicaraan akan kontrak barunya terhenti.

"Saya hanya berkonsentrasi pada permainan saya di West Brom dan jika tidak ada pembicaraan tentang kesepakatan baru terjadi, maka saya harus melihat peluang untuk mencari klub baru. Tetapi, untuk saat ini saya hanya akan mengurus diri saya sendiri," jelas pemain berpaspor Republik Irlandia tersebut.