Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Keresahan para pemain Persik soal masa depannya mulai menemui jalan terang. Sekum Persik Barnadi menjamin status Fatchul Ichya dkk. akan diputuskan setelah klub asal Kota Kediri tersebut lolos verifikasi yang dilakukan utusan PT Liga Indonesia (PT LI), Kamis (21/11) ini.
“Kami menyadari keresahan para pemain. Karena ini menyangkut masa depan mereka. Kami akan memenuhi janji untuk tetap memakai tenaga mereka. Tapi Persik harus lolos verifikasi lebih dulu agar semua bisa berjalan lancar,” kata Barnadi.
Setelah sukses mengantar Persik promosi ke LSI lalu, manajemen memang berjanji akan mempertahankan enampuluh persen kekuatan Divisi Utama kemarin. Tapi pengurus belum berani mengambil langkah konkret karena benturan dengan berbagai kendala. Terutama kesiapan dana untuk uang panjar kontrak pemain.
“Kalau kami mengikat mereka, tentu butuh dana. Pemain pasti meminta uang jaminan kontrak awal. Karena tak punya uang, kami hanya berjanji kepada pemain. Setelah lolos verifikasi, kami akan panggil pemain untuk negosiasi. Jadi kami juga berharap pemain menyadari masalah yang dihadapi manajemen,” tutur Barnadi.