Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kyung membuat Setan Merah harus berbagi angka 2-2 bersama Cardiff City dalam pekan ke-12 Premier League, Senin (25/11).
Bermain dihadapan pendukungnya sendiri, Cardiff City tampil dominan pada awal babak pertama. Sundulan Jordon Mutch pada menit keenam, hampir berbuah gol andai tidak ditangkap dengan sempurna oleh David De Gea.
Wayne Rooney akhirnya memecah kebuntuan Manchester United setelah mencetak gol pada menit ke-15. Berawal dari umpan silang Valencia yang kemudian diteruskan oleh Javier Hernandez dengan membelokkan bola ke arah Rooney.
Pemain asal Inggris itu akhirnya melepaskan tendangan ke arah gawang yang sebelumnya sempat membentur pemain Cardiff, Gary Medel. Skor 1-0 MU membuka harapan.
Cardiff akhirnya menyamakan kedudukan pada menit ke-33 setelah umpan terobosan Mutch berhasil dikonversi menjadi gol oleh Fraizer Campbell. Menjelang turun minum, Patrice Evra berhasil mencetak gol pembeda melalui sundulan. Skor 2-1 bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki paruh waktu babak kedua, Marouane Fellaini mendapatkan peluang untuk mencetak gol pada menit ke-51. Sayang, sundulan pemain asal Belgia itu masih mampu diselamatkan kiper Cardiff, David Marshall.
Cardiff berhasil mendapatkan peluang untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-53. Berawal dari kesalahan backpass Tom Cleverley, Cambell berhasil merebut bola dan melepaskan tendangan terukur. Beruntung, tendangan Mutch hanya mengenai mistar gawang United.
Memasuki menit ke-90, tim tuan rumah akhirnya menyamakan kedudukan melalui Kim Bo-Kyung. Sundulan pemain pengganti itu membuyarkan kemenangan yang sudah di depan mata United. Skor imbang 2-2 bertahan hingga pertandingan berakhir.
Susunan Pemain Cardiff City vs Manchester United:
Cardiff City: Marshall, Taylor, Caulker, Turner, Theophile, Whittingham, Medel, Mutch (Kim 76), Cowie, Campbell (Cornelius 82), Odemwingie (Noone 65).
Manchester United: De Gea, Smalling, Ferdinand, Evans, Evra, Fellaini, Cleverley, Valencia, Januzaj (Welbeck 67), Rooney, Hernandez (Giggs 72).