Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
1 Espanyol atas Rayo Vallecano tertolong oleh kartu merah kiper Ruben Martinez dan dua penalti yang berhasil dieksekusi Segio Garcia. Hal tersebut membuat pelatih asal Meksiko itu senang.
Aguirre merasa senang karena selain mereka berhasil memenangkan pertandingan, ia yakin timnya bisa mendapatkan motivasi besar setelah berhasil meraih poin penuh. Pelatih berusia 54 tahun itu juga yakin timnya bisa memperbaiki diri atas kemenangan tersebut.
Selain itu, permainan hebat Vallecano yang berhasil menguasai pertandingan lebih banyak, dipandang Aguirre akan sangat sulit dikalahkan oleh tim seperti Barcelona atau Real Madrid sekalipun.
"Ketika Anda menang, selalu ada hal-hal yang bisa dengan mudah untuk diperbaiki. Mendapat penalti dan hanya menghadapi 10 pemain sangat mempengaruhi pertandingan, karena lawan harus berusaha lebih keras," tutur Aguirre kepada Football Espana.
"Sangat sulit merebut bola dari Vallecano yang lebih menguasai pertandingan lebih banyak. Bahkan, Barcelona dan Real Madrid pun akan sulit untuk mengalahkannya. Hanya saja kami berhasil memanfaatkan kesalahan mereka."
"Kami berhasil mengambil keuntungan dari situasi tersebut. Kemenangan itu memberi kami dorongan untuk bisa mencapai tujuan besar yang sangat berarti bagi kami. Kami harus mampu meraih poin demi poin agar secepatnya bisa berada di posisi yang kami incar," ungkap Aguirre.