Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Goh V Shem/Tan Wee Kiong Resmi Keluar dari Pelatnas Bulu Tangkis Malaysia

By Delia Mustikasari - Selasa, 1 Januari 2019 | 13:58 WIB
Pasangan ganda putra Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong. (THESTAR.MY)

Memasuki tahun baru 2019, pasangan ganda putra, Goh V Shem/Tan Wee Kiong memutuskan keluar dari timnas bulu tangkis Malaysia.

Peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 itu menjadi pasangan elite kedua setelah Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (ganda campuran) meninggalkan Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (Badminton Association of Malaysia/BAM), dua pekan lalu.

Namun, pengunduran diri Goh V Shem/Tan Wee Kiong tidak mengejutkan karena Tan Wee Kiong ebelumnya telah mengakui bahwa mereka sedang mempertimbangkan untuk menjadi pemain profesional.

Mereka akhirnya memutuskan untuk berpisah dengan BAM secara resmi per 1 Januari 2019 atau hari ini.

"Setelah mempertimbangkan dengan seksama dan mengikuti diskusi dengan berbagai pemangku kepentingan, BAM telah mencapai keputusan untuk menerima pengunduran diri yang diminta oleh pasangan ganda putram Goh V Shem/Tan Wee Kiong efektif pada 5 Jan 2019," dalam pernyataan BAM yang dilansir BolaSport.com.

"BAM ingin memberikan penghargaan yang tulus dan rasa terima kasih kepada peraih medali perak Olimpiade Rio 2016 karena berbagi nilai, prinsip, dan filosofi Asosiasi selama 17 tahun masa bakti mereka dengan tim nasional," ucap pernyataan BAM.

BAM selanjutnya mendoakan agar pasangan tersebut bisa meningkatkan karier mereka setelah mundur dari timnas bulu tangkis Malaysia.

Baca juga:

Goh V Shem/Tan Wee Kiong telah berada di bawah tekanan selama beberapa waktu.

Selama 2018, prestasi mereka menurun dan terancam didegradasi BAM pada April 2019 jika prestasi mereka tidak kunjung membaik.

Goh/Tan yang pernah menjadi ganda putra nomor satu dunia mulai tenggelam karena mereka tidak hanya gagal memenangkan satu gelar dalam dua tahun terakhir. Tetapi, mereka juga kerap tersingkir pada putaran pertama turnamen.

Pasangan ini gagal mempertahankan medali emas Commonwealth Games 2018 mereka di Gold Coast, Australia, pada April.

Sebulan berselang, Goh/Tan juga gagal menjalani tugas dengan baik sebagai ganda pertama pada putaran final Piala Thomas di Bangkok.

Kegagalan tersebut berlanjut pada Kejuaraan Dunia dan Asian Games 2018.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Selamat Tahun Baru 2019 untuk semua Bolasporter di mana pun berada. #happynewyear #newyear #happy #new #year

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada 


Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P