Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, memiliki karier yang sangat gemilang di dunia balap motor, terutama MotoGP.
Dengan usia yang baru 25 tahun, pebalap kelahiran Cervera, Spanyol, itu, sudah meraih tujuh gelar juara dunia.
Bahkan lima gelar juara dunia di antaranya diperoleh Marc Marquez pada kelas MotoGP dalam kurun waktu enam tahun terakhir.
(Baca Juga: Jawaban Marc Marquez Ketika Diminta Pindah ke Yamaha)
Meski piawai menggeber motor MotoGP, Marquez ternyata tidak memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM).
"Apa jenis motor yang saya miliki di garasi? Kebenarannya adalah bahwa saya bahkan tidak memiliki SIM untuk mengendarai motor," kata Marquez yang dikutip Juara.net dari GPOne.
"Saya tidak bercanda, itu semuanya benar. Saya bahkan tidak memiliki lisensi mengemudi, itu sesuatu yang akan saya urus di masa depan," ucap dia melanjutkan.
Selama ini, Marc Marquez memang lebih banyak mengendarai motor di atas lintasan.
Selain MotoGP, Marquez juga memiliki hobi bermain motokros, yang tentunya tidak butuh SIM di jalan raya karena aktivitas tersebut dilakukan di trek.