Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jorge Lorenzo Dipercaya Bakal Sukses Bersama Honda

By Samsul Ngarifin - Jumat, 14 Desember 2018 | 07:12 WIB
Wayne Gardner, Mick Doohan, dan Casey Stoner. (DOK. MOTOGP)

 Mantan pebalap Ducati, Casey Stoner, tidak memiliki keraguan bahwa Jorge Lorenzo bisa meraih kesuksesan bersama Honda.

Jorge Lorenzo mengikuti jejak Casey Stoner dengan pindah dari tim Ducati ke Honda.

Kepindahan Stoner ke Honda pada tahun 2011 bahkan mampu mengantarnya menjadi juara dunia MotoGP.

(Baca Juga: Valentino Rossi Bertekad Akhiri Dominasi Para Pebalap Spanyol)

Pebalap berkebangsaan Australia itu menilai adaptasi dari motor Ducati ke Honda tidak terlalu sulit.

"Saya pikir akan lebih mudah bagi Jorge untuk pindah dari Ducati ke Honda," kata Stoner yang dikutip Juara.net dari Speedweek.

Saat pindah dari Yamaha ke Ducati pada tahun 2017, Lorenzo kesulitan untuk beradaptasi dengan motor Desmosedici.

Butuh lebih dari satu tahun bagi Lorenzo meraih kemenangan perdana bersama Ducati.

"Butuh lebih banyak waktu untuk menang dari yang kami harapkan. Akan tetapi, Jorge telah menunjukkan dia bisa menang di Ducati," tutur Stoner.